Seberapa ramah lingkungan membunuh virus dan bakteri?
Mari kita mulai dari Zinc.
Seperti kita ketahui Zinc memiliki sebutan sebagai mineral yang diperlukan untuk mendukung fungsi sistem imun tubuh pada manusia. Walaupun hanya dikonsumsi dalam jumlah sedikit setiap harinya, namun zinc mampu mempercepat penyembuhan penyakit pada seseorang. Zinc juga efektif untuk mempercepat penyembuhan seseorang yang menderita infeksi pernapasan, luka bakar, pembedahan, berbagai luka traumatis akibat kecelakaan, serta penyakit lainnya yang membutuhkan kinerja penyembuhan yang baik. Meningkatkan konsumsi Zinc dengan kandungan seng-ionofor seperti Pyrithione (PT), secara efisien dapat mengganggu replikasi dari berbagai virus termasuk influenza dan polio. Bahkan di beberapa kasus, hal ini sudah dikaitkan dengan gangguan pemrosesan polyprotein virus. Dalam penelitian menunjukkan bahwa kombinasi Zinc dan Pyrithione dalam konsentrasi rendah dapat menghambat penyebaran virus corona - SARS dan equine arteritis virus dalam sel tubuh kita.
Berdasar fakta tersebut maka zinc termasuk bahan yang aman bila berinteraksi dengan manusia. Karena sering digunakan pula untuk bahan kosmetik dan obat- obatan.
Nah, semua produk waterbased dari INDACO menggunakan teknologi BIO ZINC, yang tentunya sesuai pemaparan diatas sangat ramah untuk manusia dan lingkungan.
Rekan akademis kami di Universitas Airlangga melakukan riset terhadap teknologi anti virus dan bakteri yang dibuat oleh anak bangsa dari Kampung Harmoni, Karanganyar. Berdasarkan hasil uji No.029/LPT-SP/IV/2022 oleh Tropical Disease
Diagnostic Center Universitas Airlangga Pengujian antiSARS-CoV-2 terhadap ketiga material yaitu Blank cat, Belazo A.G.E, dan Envi Cat Tembok telah berhasil dilakukan dengan baik. Setelah dipaparkan pada sel vero, hasil pengujian menunjukkan adanya penurunan infeksi signifikan pada perlakuan dengan Belazo A.G.E terhadap paparan SARS-CoV-2 selama 60 menit sebesar 87% dan penurunan infeksi pada sel vero dengan nilai TCID50 dari control dengan nilai TCID50 105.38 menjadi hanya 104.5. Adapun statistik t-test menunjukkan adanya perbedaan berarti antara control dan paparan Belazo A.G.E selama 60 menit dengan nilai P value 0.003 (P value <0.05).
Bio Zinc , membunuh Virus dan Bakteri dengan formula ramah lingkungan. Percayalah ini buatan anak bangsa.
INDACO, Now For Tomorrow